LUBUKLINGGAU- Sekda Kota Lubuklinggau, H A Rahman Sani membuka Ajang Kreatifitas Siswa Bidang Seni dan Olahraga (AKSI GO2) Tingkat SMA/SMK/MA dan SMP/MTS se-Sumsel dalam rangka Hari Jadi MAN 2 Lubuklinggau ke-24 dan HAB (Hari Amal Bakti) Kemenag ke-74 tahun 2019 di MAN 2 Kota Lubuklinggau, Rabu (11/12/2019). Dalam kesempatan itu Sekda juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan dua ruang belajar di sekolah tersebut.
Dalam arahannya, Sekda mengatakan Pemkot Lubuklinggau menyambut baik dilaksanakannya kegiatan AKSI GO2. Hal ini sesuai dengan visi dan misi Lubuklinggau menuju Kota Metropolis Madani.
Menurutnya ada 4 misi Pemkot Lubuklinggau yakni mewujudakan SDM berkualitas, bermartabat dan berkarakter. Kemudian menyediakan daya saing ekonomi, menuntaskan kemiskinan dan mewujudkan tata pemerintahan yang baik.
âSaya berharap MAN 2 bisa mencetak SDM bermartabat, berkualitas dan berkarakter,â imbuhnya.
Untuk menjadikan SDM yang unggul, tentu merupakan tanggung jawab bersama. Tema kegiatan ini sangat pas untuk meningkatkan Kota Lubuklinggau kearah baik lagi.
âJangan lupa kita semarakkan program Ayo Ngelong ke Kota Lubuklinggau yang salah satunya melalui kegiatan kreatifitas seperti ini,â ucapnya.
Ditambahkan kegiatan ini merupakan agenda rutin MAN 2 Kota Lubukkinggau. âMelalui momen ini, diharapkan dapat menyadarkan anak-anak menjauhi narkoba. Kegiatan ini mengangkat tema mengembangkan kreativitas untuk membangun jiwa generasi milenial yang religius. sampai 14 Desember 2019.